Marwan Demokrat Nilai Gejolak IHSG Bersifat Sentimen, Fundamental Ekonomi Tetap Solid

Kamis, 29 Januari 2026 14:30

indeks marwan

Anggota Komisi XI DPR RI Marwan Cik Asan menilai gejolak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang terjadi dalam beberapa hari terakhir lebih merupakan koreksi jangka pendek berbasis sentimen, bukan cerminan melemahnya fundamental ekonomi nasional.

Legislator dari Fraksi Partai Demokrat itu memandang tekanan pasar dipicu oleh respons investor terhadap pengumuman MSCI (Morgan Stanley Capital International) terkait transparansi data kepemilikan dan free float saham Indonesia.

Kebijakan MSCI berupa pembekuan sementara penyesuaian indeks dan penundaan rebalancing bersifat interim serta membuka ruang perbaikan tata kelola pasar.

"Isu ini kerap ditafsirkan berlebihan sebagai ancaman sistemik, padahal sifatnya teknis dan administratif. MSCI tidak menjatuhkan vonis, melainkan memberikan peringatan untuk pembenahan," kata Marwan melalui keterangan tertulis, Kamis (29/1/2026).

Dia menegaskan bahwa indikator makroekonomi Indonesia masih relatif solid. Pertumbuhan ekonomi bertahan di kisaran 5 persen, inflasi terjaga, defisit transaksi berjalan terkendali, cadangan devisa memadai, serta rasio utang terhadap PDB tetap rendah.

"Tidak ada guncangan fundamental yang cukup kuat untuk menjelaskan koreksi IHSG sedalam ini. Karena itu, situasi saat ini harus dibaca sebagai ujian ketahanan pasar, bukan sinyal rapuhnya perekonomian," ucapnya menegaskan.

Marwan mengapresiasi langkah OJK dan BEI yang berkomitmen menindaklanjuti rekomendasi MSCI, terutama dalam peningkatan transparansi dan penguatan tata kelola. Dia juga mengimbau investor untuk menjaga perspektif jangka menengah dan panjang.

"Pasar tidak membutuhkan kepanikan, melainkan keyakinan yang rasional. Dengan fondasi ekonomi yang kuat dan komitmen reformasi berkelanjutan, pasar modal Indonesia akan semakin matang dan kredibel," pungkasnya.(fat/jpnn)

( sumber : jpnn.com )



Berita Lainnya

Nasional

Iman Adinugraha Dorong Langkah Nyata Kemandirian Industri Farmasi

Nasional

Legislator Jajaki Teknologi Efisiensi Pertanian dengan Perusahaan Teknologi Asal Jepang

Nasional

Legislator Sebut Keterlibatan Petani-Nelayan dalam Program MBG Sesuai Aturan

Nasional

Iman Adinugraha Dorong Pasal Anti Pungli dan Premanisme di RUU Kawasan Industri

Nasional

Benny K Harman Desak KPK Bongkar Kasus Mega Korupsi yang Mangkrak

Nasional

Kunjungi Posko Korban Longsor di Cisarua, Ketua DPD Partai Demokrat Bilang Begini

Nasional

Frederik Kalalembang Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden

Nasional

Anita Jacoba Gah Kunker Ke Kabupaten Kupang

Berita: Nasional - Iman Adinugraha Dorong Langkah Nyata Kemandirian Industri Farmasi •  Nasional - Legislator Jajaki Teknologi Efisiensi Pertanian dengan Perusahaan Teknologi Asal Jepang •  Nasional - Legislator Sebut Keterlibatan Petani-Nelayan dalam Program MBG Sesuai Aturan •  Nasional - Iman Adinugraha Dorong Pasal Anti Pungli dan Premanisme di RUU Kawasan Industri •  Nasional - Benny K Harman Desak KPK Bongkar Kasus Mega Korupsi yang Mangkrak •  Nasional - Kunjungi Posko Korban Longsor di Cisarua, Ketua DPD Partai Demokrat Bilang Begini •  Nasional - Frederik Kalalembang Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden •  Nasional - Anita Jacoba Gah Kunker Ke Kabupaten Kupang •