Anggota DPR RI Fraksi Demokrat, Muslim SHI MM, membagikan ribuan paket lebaran untuk fakir miskin dan kaum duafa di beberapa kabupaten/kota di Aceh

Senin, 24 April 2023 19:01

bapak muslim dpr

Anggota DPR RI Fraksi Demokrat, Muslim SHI MM, membagikan ribuan paket lebaran untuk fakir miskin dan kaum duafa di beberapa kabupaten/kota  di Aceh. 

Kegiatan itu berlangsung pada 17-21 April 2023. Paket Lebaran itu diserahkan oleh Sahabat Bang Muslim.

Fakir miskin dan duafa yang menerima bantuan itu antara lain berada di Lhokseumawe, Aceh Utara, Langsa, Bireuen dan Takengon. 

Muslim yang juga Ketua DPD Partai Demokrat Aceh mengatakan, bantuan tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan pihaknya setiap menjelang Lebaran Idul Fitri. 

Menurut pria yang akrab disapa Bang Muslim ini kegiatan tersebut menjadi salah satu bentuk kepedulian dirinya terhadap masyarakat khususnya fakir miskin dan kaum duafa.

“Pembagian paket Lebaran ini merupakan agenda tahunan yang rutin kita lakukan sebagai wujud kepedulian kita terhadap warga Aceh khususnya Fakir miskin dan kaum duafa,” ujar Anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Aceh 2 ini kepada Serambinews.com, Sabtu (22/4/2023).

Bang Muslim menambahkan, pembagian paket ini juga merupakan bentuk silaturahmi dengan seluruh masyarakat yang ada di Dapil Aceh 2.

Muslim berharap, paket lebaran yang disalurkan pihaknya di beberapa kabupatan/kota di Aceh itu dapat bermanfaat bagi penerimanya.

“Pembagian paket Lebaran ini merupakan wujud silaturahmi kami dengan masyarakat khususnya di Dapil Aceh 2, dengan harapan bantuan ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh penerimanya,” tutup Muslim SHI MM.

Sementara itu, Tenaga Ahli Bang Muslim, Firdaus Noezula, mengatakan, penyaluran paket Lebaran itu melibatkan tim Sahabat Bang Muslim yang ada di beberapa kabupaten/kota di Aceh. 

Firdaus menyampaikan ini juga merupakan wujud komitmen Bang Muslim untuk hadir di tengah-tengah masyarakat.

“Penyaluran Paket Lebaran ini melibatkan teman-teman Sahabat Bang Muslim di Dapil Aceh II. Kita berharap, kegiatan ini bermanfaat untuk fakir miskin dan kaum duafa serta bisa membantu mengurangi beban masyarakat, apalagi dalam suasana Idul Fitri,” demikian Firdaus Noezula yang juga Juru Bicara Partai Demokrat Aceh. (*)

( sumber : aceh.tribunnews.com )


Berita Lainnya

Nasional

Kesadaran Hukum Bagi Masyarakat Indonesia Harus Terus Ditingkatkan

Nasional

Anggota Komisi VI DPR Dukung Pemerintah Tindak Tegas Produsen Nakal MinyaKita

Nasional

Asosiasi Diminta Gencar Edukasi Fintech, Legislator Demokrat: Jangan Bikin Masyarakat Terjebak!

Nasional

Uji Emisi Kendaraan Berat, Nurwayah Serukan Tanggung Jawab Perusahaan Lindungi Lingkungan Jakarta

Nasional

Iman Adinugraha Kirimkan Bantuan Tiga Alat Berat untuk Warga Cibuntu

Nasional

Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Sesalkan Kasus Kapolres Ngada, Minta Pemeriksaan Kejiwaan dan Transparansi Penyidikan

Nasional

Anggota Komisi III DPR Fraksi Demokrat: Ahok Harus Berani Bongkar Dugaan Korupsi di Pertamina

Nasional

Wakil Ketua MPR Ibas: Regulasi dan Insentif Penulis Indonesia Harus Berpihak pada Kesejahteraan

Berita: Nasional - Kesadaran Hukum Bagi Masyarakat Indonesia Harus Terus Ditingkatkan •  Nasional - Anggota Komisi VI DPR Dukung Pemerintah Tindak Tegas Produsen Nakal MinyaKita •  Nasional - Asosiasi Diminta Gencar Edukasi Fintech, Legislator Demokrat: Jangan Bikin Masyarakat Terjebak! •  Nasional - Uji Emisi Kendaraan Berat, Nurwayah Serukan Tanggung Jawab Perusahaan Lindungi Lingkungan Jakarta •  Nasional - Iman Adinugraha Kirimkan Bantuan Tiga Alat Berat untuk Warga Cibuntu •  Nasional - Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Sesalkan Kasus Kapolres Ngada, Minta Pemeriksaan Kejiwaan dan Transparansi Penyidikan •  Nasional - Anggota Komisi III DPR Fraksi Demokrat: Ahok Harus Berani Bongkar Dugaan Korupsi di Pertamina •  Nasional - Wakil Ketua MPR Ibas: Regulasi dan Insentif Penulis Indonesia Harus Berpihak pada Kesejahteraan •